Kunjungan Seoul TnT Korea International Education Network

Pondok Pesantren Daar el-Qolam 3 Kampus Dza ‘Izza menerima kunjungan dari Mr. Sohn Joon Soo (James Sohn) yang merupakan Director of Seoul TnT Korea International Education Network pada Selasa (31/10/2023).

Membuka Jalan Menuju Korea Selatan
Membuka Jalan Menuju Korea Selatan

Seoul TnT Korea International Education Network merupakan sebuah lembaga kerja sama pendidikan yang menjembatani pelajar dari berbagai negara untuk melakukan pertukaran pelajar (student exchange) maupun melanjutkan ke perguruan tinggi di Korea Selatan.

Hubungan ini menjadi pembuka jalan awal bagi Pondok Pesantren Daar el-Qolam 3 Kampus Dza ‘Izza menjalin kerja sama untuk melakukan pertukaran pelajar ataupun melanjutkan kuliah di universitas yang ada di Korea Selatan.

Acara pertemuan yang diselenggarakan di Ballroom Asy-Syahid dan dihadiri oleh santri kelas akhir dan 5 SMAWI (SMA Berwawasan Internasional) itu menjadi motivasi dan informasi mengenai pendidikan dan kebudayaan di Korea Selatan.

Acara dibuka dengan sambutan dari Dr. Aan Rukmana, M.A. (LPMP) dan menyampaikan beberapa hal terkait Pondok Pesantren Daar el-Qolam 3 Kampus Dza ‘Izza. Salah satunya harapan untuk menjadi global player.

“We have a big dream to go beyond expectation, we have a big dream to educate our student to learn ovearseas, not only Indonesia, and maybe in Korea,” kata Dr. Aan Rukmana.

Menurutnya, arti penting kunjungan ini adalah agar kita dapat belajar tentang budaya, pendidikan, ilmu pengetahuan, ekonomi, maupun kunci sukses orang-orang Korea.

Selanjutnya, Mr. James Sohn berbicara dan menyampaikan harapannya kepada para santri. Dia tampak antusias dan menghargai para santri sebagai bagian dari pendidikan global.

All of you must be global ladies and gentleman. All of you must be leader in every sector industry. All of you leader of Islamic Society in Indonesia,” kata Mr. James.

Mr. James pun menyampaikan kepada para santri untuk belajar ke negara-negara lain, termasuk Korea Selatan. Di sana mereka akan mengenal budayanya yang unik, dari budaya pop hingga budaya masyarakat secara umum.

Acara ini juga dihadiri oleh Miss Mutiara Hikma Mahendra Datta CEO of I-Gen (Indonesia Global Education Network).

Miss Mutiara memberikan gambaran umum mengenai budaya dan pendidikan di Korea. Ia didampingi oleh dua mahasiswi yang belajar di Korea Selatan.

Acara ini mendapat antusias dari santri yang hadir dan menjadi pembuka wawasan mereka untuk menjadikan Korea Selatan sebagai salah satu negara pilihan untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

@dzaizzaofficial

Alhamdulillah Temen-Temen DzaIzza😊 Kunjungan Dari Sosialisasi Belajar dan Budaya di Korea oleh Mr Sohn Joon Soo / James Sohn (Director of Seoul TnT Korea International Education Network) Berjalan dengan lancar, Agenda Sosialisasi Dengan Santri-Santri DzaIzza. #Kunjungan #santrikeren #cinematicvideo #Ava #dzaizza #daarelqolam3

♬ original sound – lisa 😀

https://www.tiktok.com/@dzaizzaofficial/